sertakan Sumbernya bila anda mau mengcopy paste artikel ini. Cloud Animasi dengan CSS3 http://djogzs.blogspot.com/#ixzz28ciJqH00 Under Creative Commons License: Attribution

Postingan Populer

Total Pageviews

Denny Bayu Listiawan On Minggu, 07 Oktober 2012


Saat ini kita akan belajar membuat program dengan membuat suatu proyek tertentu. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Buka Aplikasi Netbeans
  • Pilih menu File -> New Project
  • Pada jendela yang muncul pilih Java -> Next
  • Selanjutnya isi nama Project (Nama yang digunakan terserah kawan, tapi dalam contoh ini kita akan menggunakan nama Project_1)
  • Klik Finish
  • Setelah berhasil dalam tahap pertama yaitu pembuatan nama Project, tahap selanjutnya adalah mencoba menulis program dalam bahasa java yang sesungguhnya.
  • Klik kanan nama Project_1
  • Lalu pilih menu New -> Java Class
  • Selanjutnya seperti pembuatan nama project karena kita akan diminta kembali untuk mengisikan nama kelas yang akan kita buat.
  • Isilah nama kelas (terserah kawan, misalnya Hello)
  • Klik Finish
http://2.bp.blogspot.com/_kfQwuWQByB8/S03jXl5USDI/AAAAAAAAAPk/sv-x0M10TqE/s320/1.jpg
http://3.bp.blogspot.com/_kfQwuWQByB8/S03lVElL71I/AAAAAAAAAPs/-PrcYb909UU/s320/2.jpg
Lahhhh sekarang akan kita akan ke tahap penulisan kode programnya.
public class Hello {
public static void main (String[]args)
{
System.out.print("Saya mau belajar Java");
}
}

Yang perlu diperhatikan dalam penulisan kode program Java adalah penulisan hurufnya karena kode program Java bersifat case-sensitive (huruf besar/kapital diperlakukan berbeda dengan cara yang berbeda dengan huruf kecil) karena sifat ini menuruni sifat pemrograman pendahulunya yaitu C/C++.
Selanjutnya kita bisa menjalankan program dengan menekan Shift+F6 atau dengan cara mengklik Run pada klom menu bar di atas atau dengan cara mengklik kanan di jendela editor dan pilih Run File.
Jika kita melakukan segalanya dengan benar maka kita dapat melihat hasil program di Jendela Console, yang berada di bagian bawah IDE Netbeans 6.7.1 . Hasilnya akan seperti gambar di bawah ini:
http://4.bp.blogspot.com/_kfQwuWQByB8/S03m59dVKMI/AAAAAAAAAP0/dH6eMoi4X68/s320/3.jpg
Setelah kita berhasil membuat program sederhana seperti di atas. Saatnya kita sekarang mempelajari logika pemrograman yang mendasarinya..
1.      Program di atas hanya memiliki 1 kelas tunggal yang dinamakan dengan Hello, yang kelak dalam hardisk akan disimpan dengan nama Hello.java, dimana ekstensi .java menunjukan bahwa file atau berkas yang bersangkutan berisi kode pemrograman Java.
2.      Kelas Hello memiliki metoda utama yang bernama main () (ingat bahwa kelas dan objek selalu memiliki data/attribut serta fungsi/metode di dalamnya). Dalam hal ini, sebuah metoda/fungsi dalam Java sesungguhnya juga dapat memanggil metoda/fungsi yang lainnya (misalnya dalam contoh kita di atas, metoda main () memanggil metode print ()).
3.      Metode main () dalam contoh kita di atas dituliskan menggunakan syntax public static void main (String [] args), yang artinya adalah sebagai berikut:
·         Public berarti metoda yang yang bersangkutan bisa dimanfaatkan oleh kelas-kelas yang mana saja yang ada di dalam proyek yang kita buat. Dalam contoh kita di atas, kita memang hanya memiliki satu kelas yaitu Hello. Tetapi dalam program yang sesungguhnya mungkin saja ada beberapa kelas yang berada dalam proyek yang sama. Dalam hal terkahir ini, semuanya dapat memanfaatkan metoda main ().
·         Static berarti kita tidak perlu membuat objek Hello secara khusus agar metoda main () bisa diaktifkan.
·         Void berarti metoda main () tidak mengembalikan data apa-apa (mirip dengan kata kunci void di C/C++). Karena metoda main () adalah metoda yang pertama kali dipanggil saat program dijalankan, tentu saja metoda main () adalah metoda yang pertama kali dipanggil ketika program dijalankan, tentu saja metoda main () ini tidak akan (dan tidak perlu) mengembalikan nilai kembalian (return type) apa-apa; sesungguhnya metode main() ini akan menjadi metoda utama yang kelak akan memanggil metoda-metoda yang lainnya.
·         String[] args berarti sesungguhnya metoda main () ini dapat menerima input yang berupa String (String dapat diartikan sementara sebagai kata/kalimat yang merupakan himpunan karakter-karakter, seperti 'A','B','C',………,dan lain sebagainya).
·         Satu-satunya perintah dalam kelas Hello adalah System.out.print
("Saya mau belajar Java");. System merupakan kelas utama (main class) dimana metoda/fungsi out dan print () berada, sedangkan out.print() menunjukan bahwa metode/fungsi out ada di dalam kelas System dan print() merupakan metoda/fungsi yang merupakan bagian dari metoda/fungsi out.
·         Setiap perintah di dalam bahasa pemrograman Java harus diakhiri dengan tanda baca titik-koma (;)Jika ada beberapa perintah yang terkait dengan metoda/fungsi tertentu, semuanya (mengikuti konvensi di C/C++) harusdibatasi dengan kurung kurawal ( {…….} ).
Demikian juga setiap definisi kelas harus juga dibatasi dengan cara yang sama, yaitu dengan cara kurung kurawal buka dan tutup ( {……} ). Dengan demikian, dalam program di atas, kita bisa melihat ada dua pasang kurung kurawal buka dan tutup. Satu membatasi definisi kelas Hello dan yang lainnya membatasi metoda main ().

http://www.java2s.com/Code/Java/Class/class-object.htm

{ 1 komentar... read them below or add one }

Diberdayakan oleh Blogger.